habarbalangan
Beri Semangat dan Harapan Baru untuk Generasi Qurani, Bupati Balangan, Berikan Hadiah Bonus Umrah ke Salah Satu Pemenang MTQ

Paringin, Habar Balangan – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-17 tingkat Kabupaten Balangan di Kecamatan Halong resmi ditutup oleh Bupati Balangan, H Abdul Hadi, pada Minggu malam (21/7/2024).
Dalam sambutannya, Abdul Hadi menekankan pentingnya MTQ ini untuk menginspirasi semua peserta untuk mencintai Al-Quran.
“MTQ ini bukan hanya tentang melahirkan qori dan qori’ah terbaik, tetapi juga untuk menginspirasi kecintaan terhadap Al-Quran,” jelasnya.
Abdul Hadi memberikan semangat kepada peserta yang belum menang untuk terus berlatih dan meningkatkan kemampuan mereka.
“Jangan putus asa, ini mungkin isyarat untuk lebih giat berlatih. Semua pihak akan terus mendukung agar kalian bisa berprestasi lebih baik di kompetisi mendatang,” ucapnya.
Para pemenang akan mewakili Balangan di MTQ tingkat Provinsi. Abdul Hadi berharap, dengan persiapan dan pembinaan yang baik, Balangan dapat mengirimkan qori dan qori’ah bertaraf nasional.
“Kita perlu persiapan dan komitmen yang lebih baik. Semoga impian kita memiliki qori dan qori’ah bertaraf nasional dapat terwujud,” harapnya.
Camat Halong, Rahmadi, selaku ketua panitia, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat.
“Terima kasih kepada Bupati Balangan yang selalu mendukung penuh sehingga acara ini berjalan lancar,” ujarnya. (MC Balangan)
-
habarbalangan1 bulan ago
Perjuangan Relawan GBM: Menembus Hujan dan Jurang Demi Pendidikan di Pedalaman Balangan
-
HABAR ATR/BPN3 bulan ago
Kanwil BPN Provinsi Banten Gelar Pameran Inovasi Layanan Pertanahan, Tunjukkan Kemajuan Teknologi dan Pelayanan
-
habarbalangan1 bulan ago
Dominus Litis dalam RKUHAP: Harus Menjadi Sinergi Polri dan Kejaksaan untuk Keadilan
-
HABAR ATR/BPN3 minggu ago
Tren Nilai Kinerja Kantor Pertanahan Kabupaten Balangan Melesat
-
HABAR ATR/BPN3 minggu ago
Publikasi Perkembangan Nilai IKPA Kantor Pertanahan Kabupaten Balangan, Menunjukkan Tren Positif
-
habarbalangan3 minggu ago
Ancaman Penyalahgunaan Kekuasaan dalam RKUHAP, Pakar Hukum Beri Peringatan
-
habarbalangan2 bulan ago
Ajak Menteri Transmigrasi Sukseskan Kebijakan Satu Peta, Menteri Nusron Ingin Tuntaskan Masalah Batas Tanah
-
habarbalangan2 bulan ago
Ini Trayek dan Jadwal Angkutan Gratis SANGGAM
-
HABAR ATR/BPN2 bulan ago
Tegaskan Kepastian Hukum Tanah Warga Negara, Menko AHY dan Wamen Ossy Serahkan Setipikat Tanah untuk Warga Lebak
-
HABAR ATR/BPN2 bulan ago
Kementerian ATR/BPN Siap Tuntaskan Rekomendasi Laporan Hasil Pemeriksaan BPK RI
-
HABAR DPRD BALANGAN2 bulan ago
Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030 Resmi Diumumkan DPRD Balangan