habarbalangan
Karnaval Jalan Santai Warnai HUT Kemerdekaan di Desa Sumber Rejeki

Paringin, Habar Balangan – Semangat Kemerdekaan Indonesia yang ke-79 terasa begitu kental di Desa Sumber Rejeki, Kecamatan Juai, Kabupaten Balangan.
Berbagai lomba seru digelar di Lapangan Voli Desa Sumber Rejeki, Minggu (18/8/2024), yang menjadi pusat perhatian warga setempat.
Salah satu acara yang paling menarik perhatian adalah lomba gerak jalan santai dengan konsep karnaval. Para peserta nampak mengenakan kostum tradisional dan kreasi unik lainnya.
Mereka berkeliling desa dengan membawa atribut khas, menciptakan suasana meriah yang dipenuhi semangat kebersamaan.
Suara lagu-lagu nasionalisme, yel-yel, dan qosidah rebana menggema sepanjang acara, menambah keceriaan dan kekhidmatan perayaan ini. Selain itu, panitia juga telah menyiapkan berbagai hadiah menarik bagi peserta yang beruntung.
Disampaikan salah satu anggota Karang Taruna Bina Remaja Harapan Desa Sumber Rejeki, Maulidina, bahwa persiapan acara ini telah dilakukan sejak sebulan sebelumnya.
“Antusiasme warga sangat tinggi. Terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendukung dan berpartisipasi,” ujarnya.
Ia juga berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya, untuk mempererat tali silaturahmi antar warga dan menanamkan semangat nasionalisme. (MC Balangan)
-
habarbalangan1 bulan ago
Perjuangan Relawan GBM: Menembus Hujan dan Jurang Demi Pendidikan di Pedalaman Balangan
-
HABAR ATR/BPN3 bulan ago
Kanwil BPN Provinsi Banten Gelar Pameran Inovasi Layanan Pertanahan, Tunjukkan Kemajuan Teknologi dan Pelayanan
-
HABAR ATR/BPN3 minggu ago
Tren Nilai Kinerja Kantor Pertanahan Kabupaten Balangan Melesat
-
habarbalangan1 bulan ago
Dominus Litis dalam RKUHAP: Harus Menjadi Sinergi Polri dan Kejaksaan untuk Keadilan
-
HABAR ATR/BPN3 minggu ago
Publikasi Perkembangan Nilai IKPA Kantor Pertanahan Kabupaten Balangan, Menunjukkan Tren Positif
-
habarbalangan3 minggu ago
Ancaman Penyalahgunaan Kekuasaan dalam RKUHAP, Pakar Hukum Beri Peringatan
-
habarbalangan2 bulan ago
Ajak Menteri Transmigrasi Sukseskan Kebijakan Satu Peta, Menteri Nusron Ingin Tuntaskan Masalah Batas Tanah
-
habarbalangan2 bulan ago
Ini Trayek dan Jadwal Angkutan Gratis SANGGAM
-
HABAR ATR/BPN2 bulan ago
Tegaskan Kepastian Hukum Tanah Warga Negara, Menko AHY dan Wamen Ossy Serahkan Setipikat Tanah untuk Warga Lebak
-
HABAR ATR/BPN2 bulan ago
Kementerian ATR/BPN Siap Tuntaskan Rekomendasi Laporan Hasil Pemeriksaan BPK RI
-
HABAR DPRD BALANGAN2 bulan ago
Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030 Resmi Diumumkan DPRD Balangan