habarbalangan
Targetkan Penurunan Stunting, DP3A P2KB PMD Balangan Perkuat Kampung KB

Paringin, Habar Balangan – Upaya penurunan angka stunting di Kabupaten Balangan terus diperkuat, salah satunya melalui kegiatan penguatan Kampung Keluarga Berkualitas (Kampung KB) yang dilaksanakan di Mahligai Mayang Maurai, Paringin, Rabu (9/10/2024).
Kegiatan ini digelar oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, serta Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (P3A P2KB PMD) Balangan sebagai bagian dari program Pembangunan Keluarga, Kependudukan, dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana).
Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Selatan, Farah Adibah, menegaskan pentingnya peran Kampung KB yang telah dibentuk sejak 2016.
Farah menyebut Kampung KB kini menjadi bagian penting dalam program pembangunan nasional, terutama dalam upaya percepatan penurunan angka stunting yang masih tinggi di Kalimantan Selatan.
Ia berharap tahun ini seluruh desa di Kalimantan Selatan bisa menjadi Kampung KB sebagai bagian dari strategi percepatan penurunan angka stunting.
“Angka stunting di Kalimantan Selatan masih tinggi. Melalui Kampung KB, kita tak hanya mengenalkan program pembangunan keluarga, kependudukan, dan KB, dan juga menerapkan program prioritas nasional seperti percepatan penurunan stunting.Salah satunya melalui program Dapur Sehat Atasi Stunting serta pendistribusian makanan tambahan bagi ibu hamil dan balita kurang gizi,” ungkap Farah.
Sementara itu, Kepala Dinas P3A P2KB PMD Balangan, Akhmad Nasa’i, menyampaikan seluruh desa di Kabupaten Balangan kini telah resmi mencanangkan Kampung KB, yang dilakukan langsung oleh Bupati Balangan. Pencapaian ini menjadi langkah penting dalam mendukung program nasional, khususnya dalam penurunan angka stunting.
“Kampung KB di Kabupaten Balangan sudah 100 persen dicanangkan, dan kami melihat banyak kemajuan dari desa-desa tersebut. Kami juga memiliki kader yang aktif hingga ke pelosok desa, bahkan di tingkat RT,”imbuhya.
Menurutnya, keberadaan kader KB di setiap desa sangat mempermudah proses penguatan Kampung KB dan membuat pelaksanaan program lebih efektif.
“Alhamdulillah, dengan adanya kader KB hingga tingkat RT, penguatan Kampung KB lebih mudah dilakukan. Semoga ke depan, angka stunting di Balangan semakin menurun,”tambahnya. (MC Balangan)
-
habarbalangan2 bulan ago
Promosikan Judol Lewat Medsos, Selebgram Cantik Ditangkap Polisi
-
habarbalangan3 bulan ago
Adaro dan Mitra Kerja Kolaborasi Bersama SBC Bedah Rumah Warga
-
habarbalangan3 bulan ago
Menteri Nusron Peringatkan Oknum Tindak Pidana Pertanahan: Saya Sendiri yang Akan Menghantarkan ke Aparat Penegak Hukum
-
habarbalangan2 bulan ago
Dikawal Ketat Personil Keamanan, Logistik di Balangan Sudah Terdistribusi 100 persen
-
habarbalangan2 bulan ago
Terima Pengaduan Melalui BAP DPD RI, Menteri Nusron Jelaskan Soal Tanah di Food Estate Papua Selatan dan Penguasaan Fisik Tanah di NTB
-
habarbalangan2 bulan ago
Balangan Balogo Competiton di Awayan, diikuti 301 Peserta
-
habarbalangan2 bulan ago
Sudah Terbitkan 2,4 Juta Sertipikat Elektronik, Sekjen ATR/BPN: Implementasinya Lebih Efisien 35% Dibandingkan Sertipikat Analog
-
habarbalangan2 bulan ago
Beri Pembekalan di Pussenkav, Wamen ATR/Waka BPN Tegaskan Komitmen dalam Legalisasi Tanah Aset Negara
-
habarbalangan1 bulan ago
Kanwil BPN Provinsi Banten Gelar Pameran Inovasi Layanan Pertanahan, Tunjukkan Kemajuan Teknologi dan Pelayanan
-
habarbalangan3 minggu ago
Ini Trayek dan Jadwal Angkutan Gratis SANGGAM
-
habarbalangan2 bulan ago
Cuaca Ekstrem; Rumah Warga Balangan Tertimpa Pohon