habarbalangan
Pemkab Balangan Tingkatkan Layanan Kesehatan dengan Alat Diagnosa TBC Portabel

Paringin, Habar Balangan – Dalam upaya menekan penyebaran Tuberkulosis (TBC), Pemerintah Kabupaten Balangan melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) telah menyediakan alat diagnosa TBC portabel di seluruh puskesmas.
Langkah strategis ini diambil untuk mempermudah deteksi dini dan penanganan penyakit TBC yang merupakan ancaman serius bagi kesehatan masyarakat.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Balangan, Ahmad Sauki, menjelaskan alat ini memungkinkan tenaga kesehatan melakukan pemeriksaan langsung di berbagai lokasi.
“Melalui alat ini, kami bisa mendeteksi penyakit lebih cepat dan memastikan penanganan segera, sehingga penyebaran TBC dapat ditekan,” ujarnya, Senin (6/1/2025).
TBC adalah penyakit menular yang menyerang paru-paru dan disebabkan oleh Bakteri Mycobacterium tuberculosis. Penyakit ini menyebar melalui udara dan memiliki gejala utama berupa batuk berkepanjangan selama lebih dari dua minggu, sering disertai keringat berlebih atau bahkan batuk darah pada kondisi parah.
Ahmad menekankan pentingnya pemeriksaan segera jika seseorang mengalami gejala tersebut.
“Selain itu, jika terdiagnosis TBC, sebanyak 10 hingga 12 orang yang berinteraksi erat dengan pasien juga perlu diperiksa karena penyakit ini memiliki tingkat penularan yang tinggi,” jelasnya.
Ia juga menyampaikan bahwa TBC dapat disembuhkan dengan pengobatan yang tepat dan teratur sesuai anjuran dokter. Pengobatan yang tidak konsisten berisiko menyebabkan resistensi obat, yang akan memperumit proses penyembuhan.
Melalui penyediaan alat diagnosa TBC portabel ini, Dinkes Kabupaten Balangan berharap dapat menurunkan angka penularan secara signifikan.
“Kesehatan masyarakat adalah prioritas utama kami. Kami mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung upaya ini demi mewujudkan Kabupaten Balangan yang sehat dan bebas dari TBC,” tambahnya. (MC Balangan)
-
habarbalangan3 bulan ago
Saka Wira Kartika Koramil 1001-05/Lampihong Bagikan Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadan
-
habarbalangan3 bulan ago
Bapperida Balangan Gelar Forum Konsultasi Publik Penyusunan RPJMD 2025-2029
-
HABAR ATR/BPN3 bulan ago
Layanan Pertanahan Terbatas Selama Libur Cuti Bersama
-
HABAR ATR/BPN3 bulan ago
Wamen ATR/Waka BPN Tegaskan Pentingnya Tata Ruang dalam Mitigasi Risiko Bencana
-
habarbalangan2 bulan ago
Stand BPBD Balangan Angkat Tema Bahtera Nabi Nuh, Tegaskan Komitmen Mitigasi Bencana
-
habarbalangan1 bulan ago
Balangan Siapkan Bonus Menggiurkan untuk Atlet Peraih Medali POPDA 2025
-
habarbalangan2 bulan ago
Expo Balangan 2025 Siap Digelar, 135 UMKM Antusias Ramaikan Perayaan Hari Jadi Kabupaten
-
HABAR ATR/BPN2 bulan ago
Sosialisasi Pendaftaran Tanah Ulayat di Sumatera Barat, Menteri Nusron: Negara Hadir Lindungi Hak Masyarakat Hukum Adat
-
habarbalangan2 bulan ago
Pemerintah Kecamatan Paringin Selatan Dorong Peningkatan Layanan Publik Lewat SP4N Lapor!
-
habarbalangan2 bulan ago
Viral : Uang Rp 25 Juta Berhamburan di Jalan, Warga Kembalikan ke Pemiliknya
-
HABAR ATR/BPN3 bulan ago
Pemerintah Tetapkan 87% Lahan Baku Sawah sebagai LP2B, Menteri Nusron: Tidak Boleh Diubah Fungsi