habarbalangan
BPBD Balangan Dukung Haul Pertama Abah Guru Danau dengan Mengirimkan Perahu Polietilena

Paringin, Habar Balangan – Dalam rangka mendukung dan mensukseskan kegiatan Haul Pertama Abah Guru Danau, BPBD Balangan ikut berpartisipasi dengan mengirimkan perahu polietilena lengkap dengan mesin.
Diketahui Haul Pertama Abah Guru Danau akan dilaksanakan pada Senin, (20/1/2025) atau bertepatan 21 Rajab 1446 H (Malam Selasa) di Danau Panggang, Kabupaten HSU.
Kepala Pelaksana BPBD Balangan Rahmi, Minggu (19/1/2025) mengatakan, perahu tersebut diperuntukkan membantu kelancaran panitia dalam melayani para jemaah di jalur air baik mengangkut yang datang maupun setelah acara.
Menurutnya, perahu yang dikirimkan ini berbahan polietilena, sehingga dapat dengan kokoh menahan hantaman air deras dan bebatuan, dan lebih kuat dibandingkan dengan bahan perahu umumnya.
“Mudahan kegiatan haul pertama ini berjalan lancar, dan alhamdulillah BPBD Balangan bisa ikut andil membantu kelancaran pelaksanaan haul dengan mengirimkan perahu, semoga dapat memberikan pelayanan yang nyaman bagi para jamaah di jalur air,”tambahnya.(MC Balangan)
-
habarbalangan3 bulan ago
Saka Wira Kartika Koramil 1001-05/Lampihong Bagikan Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadan
-
habarbalangan3 bulan ago
Bapperida Balangan Gelar Forum Konsultasi Publik Penyusunan RPJMD 2025-2029
-
HABAR ATR/BPN3 bulan ago
Layanan Pertanahan Terbatas Selama Libur Cuti Bersama
-
HABAR ATR/BPN3 bulan ago
Wamen ATR/Waka BPN Tegaskan Pentingnya Tata Ruang dalam Mitigasi Risiko Bencana
-
habarbalangan2 bulan ago
Stand BPBD Balangan Angkat Tema Bahtera Nabi Nuh, Tegaskan Komitmen Mitigasi Bencana
-
habarbalangan1 bulan ago
Balangan Siapkan Bonus Menggiurkan untuk Atlet Peraih Medali POPDA 2025
-
habarbalangan2 bulan ago
Expo Balangan 2025 Siap Digelar, 135 UMKM Antusias Ramaikan Perayaan Hari Jadi Kabupaten
-
HABAR ATR/BPN2 bulan ago
Sosialisasi Pendaftaran Tanah Ulayat di Sumatera Barat, Menteri Nusron: Negara Hadir Lindungi Hak Masyarakat Hukum Adat
-
habarbalangan2 bulan ago
Pemerintah Kecamatan Paringin Selatan Dorong Peningkatan Layanan Publik Lewat SP4N Lapor!
-
habarbalangan2 bulan ago
Viral : Uang Rp 25 Juta Berhamburan di Jalan, Warga Kembalikan ke Pemiliknya
-
HABAR ATR/BPN3 bulan ago
Pemerintah Tetapkan 87% Lahan Baku Sawah sebagai LP2B, Menteri Nusron: Tidak Boleh Diubah Fungsi