habarbalangan
Peserta Sanggam Expo Diminta Pamerkan Produk Yang Menarik Pengunjung
habarbalangan.com, PARINGIN – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Balangan Hj Sri Huriyati Hadi, didampingi sejumlah pengurus TP PKK mengunjungi kegiatan Sanggam Expo 2022 yang diselenggarakan di Terminal Paringin, Sabtu (19/11/2022).
Kunjungan istri orang nomor satu di kabupaten yang berjuluk Bumi Sanggam ini, mendapat sambutan hangat dari para peserta Sanggam Expo.
Sanggam Expo 2022 digelar dalam rangka meningkatkan kapasitas usaha mikro melalui pemasaran produk unggulan dan tamu bisnis yang diikuti puluhan pelaku UMKM di Kabupaten Balangan dan 10 kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Selatan. Event ini dilaksanakan selama 5 hari, dari 18-22 November 2022.
Kepada awak media, Ketua TP PKK Hj Sri Hadi menyampaikan bahwa diselenggarakannya Sanggam Expo ini juga sebagai bentuk pemulihan kembali ekonomi pelaku UMKM Kabupaten Balangan.
“Sanggam Expo yang kita gelar ini merupakan salah satu bentuk dukungan kita semua kepada para pelaku UMKM yang beberapa waktu lalu terdampak pandemi Covid-19,” ujarnya.
Sri Huriyati juga mengharapkan, melalui kegiatan Sanggam Expo, pelaku UMKM bisa memamerkan produk-produk yang menarik sehingga dapat meningkatkan nilai dan harga jual produk itu sendiri.
Dengan adanya kegiatan expo kali ini, tentunya kami berharap pelaku UMKM Kabupaten Balangan bisa terus berkarya menghasilkan produk yang akan menarik pengunjung, baik dari dalam kabupaten maupun dari luar daerah.
“Kedepan, kita semua juga berharap akan ada acara positif seperti ini lagi,” kata Hj Sri Huriyati Hadi.
Kontributor : Armansyah
Editor : Orie Zain Al Ghifari
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoPeringatan 50 Tahun Kemerdekaan Mozambik, Menteri Nusron Harap Kerja Sama dengan Indonesia Terus Diperkuat
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoGEMAPATAS Akan Dicanangkan Serentak di 23 Kabupaten/Kota
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Kepala Daerah Se-Sulawesi Berbagi Tanggung Jawab Selesaikan RDTR
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoRapim Semester I, Menteri Nusron Minta Jajaran Evaluasi Tunggakan dan Layanan Elektronik
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoBuka Kuliah Umum PPTR, Wamen Ossy Tekankan Tata Kelola Agraria serta Tata Ruang yang Adil dan Berkelanjutan
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoMenteri Nusron Ajak Alumni PMII Berperan dalam Mewujudkan Keadilan, Pemerataan, dan Kesinambungan Ekonomi
-
HABAR ATR/BPN3 bulan agoKepala Biro Humas dan Protokol Optimis Capai Program Kerja Kehumasan dengan Optimal di Akhir 2025
-
HABAR DPRD BALANGAN3 bulan agoLegislator Muda Nor Sita Maulida Ajak Pemuda Balangan Jadi Motor Kemajuan Daerah
-
habarbalangan3 bulan agoKemenag Balangan Sambut Program Madrasah Layak Belajar BAZNAS, Rp25 Juta untuk 1.000 Madrasah
-
habarbalangan3 bulan agoPemuda Balangan Raih Juara Dua Lomba Kreativitas Pemuda Tingkat Kalsel 2025
-
habarbalangan3 bulan agoProduk UMKM dan Kerajinan Bambu Balangan Tampil di BUMDesa Expo Kalsel 2025
